Pendidikan Karakter

Selain pendidikan formal, pendidikan karakter juga merupakan hal yang penting untuk menunjang sikap dan cara berpikir anak yang pada akhirnya menentukan arah masa depan dari anak itu sendiri. Membangun mental anak sejak usia dini sangat diperlukan guna menciptakan kebiasaan-kebiasaan positif yang akan menuntun langkah anak tersebut menuju kesejahteraan.

Yayasan Penamas Mulia sangat mengerti tentang hal ini, karena itu kami membentuk program khusus yang berfokus pada pendidikan karakter anak. Kami berharap dibawah naungan Yayasan Penamas Mulia, para anak asuh tidak hanya pandai, tetapi juga dapat menjadi pribadi yang rendah hati, dapat menghargai orang lain, dan juga santun.